Entri Populer

Jumat, 12 Oktober 2012

SPEECH RECOGNITION

             Speech recognition atau bisa juga disebut voice recognition adalah suatu teknologi yang mampu mengubah input suara menjadi suatu output tertentu,seperti contoh output penulisan text maupun output runnning program.
             Speech recognition merupakan teknologi yang dapat mengenali pembicaraan tanpa memperdulikan siapa pembicaranya. Jika sistem hanya dapat mengenali suara individu tertentu maka dinamakan voice recognition.
             Teknologi ini pada awalnya dikenalkan pada dunia di tahun 1952. IBM juga membuat alat bernama IBM Shoebox pada tahun 1964 yang menggunakan teknologi speech recognizing.
Aplikasi teknologi speech recognizing terdapat di bidang:
1.Medis
Peralatan elektronik yang menyimpan riwayat kesehatan  atau Electronic Medical Records(EMR) dapat digunakan secara lebih efektif bila menggunakan teknologi speech recognition. Proses pencarian, pertanyaan dan pencarian akan lebih mudah bila menggunakan suara daripada menggunakan keyboard.
2.Militer
Teknologi ini digunakan pada pengoperasian berbagai peralatan pesawat tempur seperti penentuan frekuensi radio, pengaktifan sistem autopilot, penentuan koordinat tuas kendali, parameter peluncuran senjata, pengaktifan sistem navigasi, dan pengaturan tampilan status penerbangan.
3.Entertainment
           Pada beberapa games komputer,voice recognition digunakan untuk menyelesaikan misi-misi tertentu seperti pada game Tom Clancy’s End war dan LIfeline. Selain itu teknologi ini juga dapat digunakan untuk membantu proses pengetikan pada orang yang memiliki cacat pada bagian tangan.
Beberapa software yang menggunakan sistem teknologi speech recognition antara lain Microsoft Voice Command, Nuance Voice Control, VITO Voice2Go, Speereo Voice translator dan SVOX.
           Walaupun penggunaan teknologi Speech recognition sangat bermanfaat dan digunakan di berbagai bidang,namun karena performa teknologi ini yang masih memiliki tingkat kesalahan(error rate) pada penerjemahan suara maka masih terus dilakukan riset untuk perbaikan sistem ini.

             Speech Recognition yang juga dikenal sebagai Automatic Speech Recognition atau Computer Speech Recognition, dapat mengkonversikan kata-kata lisan menjadi teks. Istilah “pengenalan suara” terkadang digunakan untuk merujuk kepada sistem pengenalan yang harus dilatih untuk pembicara tertentu, sebagai suatu kasus khusus untuk kebanyakan pengenalan perangkat lunak desktop. Mengenali pembicara dapat menyederhanakan tugas menerjemahkan pembicaraan.
            Speech recognition adalah solusi yang lebih luas yang mengacu pada teknologi yang dapat mengenali pembicaraan tanpa ditargetkan pada pembicara tunggal seperti sistem call center yang dapat mengenali suara dengan sendirinya.
            Aplikasi speech recognition mencakup voice user interface seperti voice dialing, call routing, pengendali alat domotic, pencarian, memasukkan data sederhana, persiapan dokumen terstruktur, pemrosesan speech-to-text, dan pesawat.

1 komentar:

  1. bisa bantusaya menerangkan tentang ASR ?? saya akan memberikanbayaran yang setimpal
    juka berkenan hub saya (hasnoy@gmail.com)

    BalasHapus